Jadilah Yang Pertama Men-shared Artikel Ini Ke Teman-Teman yang Lain..
ACEH - Getaran gempa bumi berkekuatan 7,2 Skala Richter (SR) dan berpotensi menimbulkan gelombang Tsunami yang mengguncang Meulaboh, Aceh Barah, Aceh siang tadi juga terasa oleh warga Kota Medan, Sumatera Utara.
“Terasa hampir selama satu menit, tapi tidak terlalu besar,” ujar Deni, salah seorang warga Medan di RSUD Pirngadi, Minggu (9/5/2010).
Sementara itu, berdasarkan pantauan di lapangan, saaat gempa terjadi, beberapa warga di daerah Jalan Dokter Mansur, Kampus Universitas Sumatera Utara, Kota Medan, sempat keluar rumah. Namun, mereka tidak panik. Lalu lintas juga terlihat biasa saja.
Hingga berita ini diturunkan sirine tanda peringatan Tsunami belum berbunyi. Walaupun, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG telah mengeluarkan peringatan potensi terjadinya gelombang mematikan tersebut sesaat setelah gempa.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, belum ada rumah yang roboh akibat gempa itu. Demikian juga dengan listrik dan telekomunikasi tetap berfungsi normal.
Sementara itu, di Pantai Ujung Bate, Kabupaten Aceh Besar, tidak ada tanda-tanda Tsunami akan terjadi. Air laut tidak surut sebagaimana terjadi sesaat sebelum Tsunami besar tahun 2004 lalu.
Seperti diketahui, gempa berkuatan besar mengguncang kawasan Aceh sekira pukul 12.69 WIB. Lokasi gempa di koordinat 3.61 Lintang Utara dan 95.84 Bujur Timur dengan kedalaman 30 kilometer di bawah laut.(ful)
okezone.com
Jika Sobat Suka Dengan Artikel Ini, Jangan Lupa Sharing Ke Teman yang Lain y
^_^y
Yuk Sebarkan Artikel ini ke Temen-Temen yang Laen
Klik Di Sini Untuk Share Lewat Facebook
Klik Di Sini Untuk Share Lewat Twitter